Berita Terakhir
Archives
- 2021-11-09 19:27:33
- admin
- 0
Beasiswa Learning X
Lx Internasional (LG Group)
SMK Muhammadiyah 1 Wates mendapatkan kunjungan dari perwakilan LX Internasional (LG Group). Perwakilan LX Internasional (LG Group) yaitu Mr. Bae, Mr. Shin, dan Miss Ninok yang berasal dari Korea. Dalam rangkaian acara pemberian Beasiswa Learning X LX Internasional (LG Group) dilakukan Pelatihan Dasar Pemrograman Python. Python adalah bahasa pemrograman interpretative yang dapat digunakan di berbagai platform berfokus pada tingkat keterbacaan kode.
Pelatihan Dasar Pemrograman Python ditujukan kepada 10 siswa terpilih sebagai penerima Beasiswa Learning X LX Internasional (LG Group). Sepuluh siswa yang terpilih sebagai penerima beasiswa tersebut diajarkan tentang Aplikasi Bahasa Pemrograman Python. Kegunaan Aplikasi Bahasa Pemrograman Python untuk mengembangkan situs web, menyederhanakan analisis data dengan menggunakan algoritma, mengembangkan machine learning, dan lain-lain. Aplikasi Bahasa Pemrograman Python menggunakan alat yang bernama Modi. Sepuluh siswa yang terpilih telah mengikuti Pelatihan Bahasa Pemrograman Python secara daring. Pelatihan tersebut dilaksanakan selama 3 bulan. Pelatihan Bahasa Pemrograman Python secara daring telah berlangsung sejak September 2021.
Kunjungan Perwakilan LX Internasional (LG Group) yaitu Mr. Bae, Mr. Shin, dan Miss Ninok yang berasal dari Korea mendapat apreasi yang positif oleh seluruh siswa, guru, dan karyawan SMK Muhammadiyah 1 Wates. Sepuluh siswa terpilih sebagai penerima Beasiswa Learning X LX Internasional (LG Group) dan diberikan bekal tentang Bahasa Pemrograman Python diharapkan mampu memotivasi diri dan menumbuhkan minat belajar untuk lebih giat dalam menempuh pendidikan di SMK Muhammadiyah 1 Wates.

Leave a Reply